24.04.3954
741.05 - Desain
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference
Product Design
152 kali
Peningkatan aktivitas wisata pasca pandemi yang didorong oleh pembatasan perjalanan selama pandemi, telah memunculkan tantangan baru dalam perjalanan bersama bayi menggunakan mobil pribadi. Keterbatasan ruang akibat penggunaan car seat bayi yang besar menimbulkan kebutuhan akan rancangan tas perlengkapan bayi yang inovatif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode perancangan <em>User-Centered Design</em> (UCD) untuk memahami kebutuhan pengguna. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, didapati bahwa tas perlengkapan bayi yang dibutuhkan pengguna saat melakukan perjalanan singkat (<em>day trip</em>) menggunakan mobil harus <a name="_Hlk174348590">mampu memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pengguna dalam mengakses perlengkapan bayi,</a> mampu mengintegrasikan fungsi <em>diaper bag</em> dan <em>cooler bag</em>, serta dapat digantung di belakang kursi mobil. Aspek estetika seperti tampilan minimalis dan warna netral juga menjadi pertimbangan penting dalam perancangan. Tas perlengkapan bayi yang dihasilkan adalah tas berjenis <em>backpack</em> dengan tampilan minimalis. Dilengkapi dengan kompartemen <em>cooler</em> di bagian bawah untuk menyimpan botol susu, serta kaitan di bagian atas dan bawah untuk menggantungkannya di belakang kursi mobil.<br /> <br /> <strong>Kata ku</strong><strong>nci</strong>: Tas Perlengkapan Bayi, <em>Travelling</em>, Pasca Pandemi<br />
Tersedia 1 dari total 1 Koleksi
Nama | KHANSA ABIDAH |
Jenis | Perorangan |
Penyunting | Muchlis, Edwin Buyung Syarif |
Penerjemah |
Nama | Universitas Telkom, S1 Desain Produk |
Kota | Bandung |
Tahun | 2024 |
Harga sewa | IDR 0,00 |
Denda harian | IDR 0,00 |
Jenis | Non-Sirkulasi |