25.04.6639
005.1 - software engineering
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference
Software Engineering
52 kali
Penelitian ini membahas permasalahan terkait dengan proses pencatatan manual yang diterapkan dalam operasional Zyn Barbershop. Pencatatan manual sering kali menyebabkan kesalahan ketik, kesalahan perhitungan, dan ketidaklengkapan data, yang dapat merusak kualitas informasi dan mengarah pada pengambilan keputusan yang salah. Proses ini juga memakan waktu dan tidak efisien. Masalah pencatatan manual yang tidak efisien dan rentan terhadap kesalahan sangat berpengaruh pada kualitas operasional barbershop. Dengan meningkatnya permintaan pelanggan, pengelolaan transaksi dan inventaris secara manual menjadi tidak optimal dan memperlambat proses pengambilan keputusan. Penggunaan platform no-code seperti Airtable dapat memberikan solusi yang lebih cepat dan akurat. Solusi yang diajukan adalah dengan mengimplementasi platform no-code menggunakan Airtable, platform no-code yang memungkinkan citizen developer, yaitu karyawan barbershop, untuk mengembangkan aplikasi tanpa memerlukan keterampilan teknis. Peneliti memberikan pelatihan dan bimbingan untuk membantu citizen developer dalam merancang dan membangun sistem yang dapat mempermudah manajemen transaksi dan inventaris di barbershop. Hasil dari penerapan solusi ini menunjukkan bahwa otomatisasi menggunakan Airtable berhasil meningkatkan efisiensi operasional Zyn Barbershop dengan menghemat waktu dan mengurangi kesalahan pencatatan. Dengan citizen developer sebagai pengembang aplikasi no-code, implementasi ini dapat mempercepat peningkatan efisiensi di UMKM lainnya.
Tersedia 1 dari total 1 Koleksi
| Nama | THORIQ DWI LAKSONO |
| Jenis | Perorangan |
| Penyunting | Dana Sulistiyo Kusumo |
| Penerjemah |
| Nama | Universitas Telkom, S1 Informatika |
| Kota | Bandung |
| Tahun | 2025 |
| Harga sewa | IDR 0,00 |
| Denda harian | IDR 0,00 |
| Jenis | Non-Sirkulasi |