Informasi Umum

Kode

111041034

Klasifikasi

004.6 - Data communications, computer communications

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Jaringan Multimedia

Dilihat

240 kali

Informasi Lainnya

Abstraksi

ABSTRAKSI: Bidirectional Protocol Independent Multicast (BIDIR-PIM) adalah salah satu protokol ruting IP-multicast. BIDIR-PIM membangun bidirectional shared trees yang dapat menghubungkan sumber multicast dengan penerima trafik multicast. Pada proses distribusi trafik dari sumber multicast, PIM-SM menggunakan proses enkapsulasi atau proses pengiriman PIM Registering Packets yang membutuhkan proses, bandwidth, dan delay overheads yang signifikan. PIM-SM juga menggunakan source-specific state yang membutuhkan protokol dan memori tambahan. BIDIR-PIM terlepas dari proses enkapsulasi dan source-spesific state yang terdapat pada PIM-SM.<br><br>Pada Tugas Akhir ini, BIDIR-PIM disimulasikan ke dalam jaringan TCP/IP intradomain multicast kemudian dianalisa performansi dalam menangani trafik real-time dan dibandingkan dengan PIM-SM. Diharapkan BIDIR-PIM dapat memberikan performansi lebih baik dari PIM-SM.<br><br>Hasil dari tugas akhir ini yaitu, untuk variasi bandwidth link jaringan; BIDIR-PIM memberikan nilai delay rata-rata 28,2329 ms, packet loss nol persen, throughput rata-rata 0,1316 Mbps. PIM-SM memberikan nilai delay rata-rata 28,1079 ms, packet loss nol persen dan rata-rata throughput 0,1311 Mbps. Untuk variasi jumlah penerima multicast; BIDIR-PIM memberikan nilai delay maksimum 28,1742 ms, packet loss nol persen, throughput rata-rata 0,1273 Mbps. PIM-SM memberikan nilai delay maksimum 28,1096 ms, packet loss nol persen, throughput rata-rata 0,1272 Mbps. Untuk perubahan rate video menjadi 384 Kbps; BIDIR-PIM memberikan nilai delay 9,054 ms, packet loss nol persen, throughput 0,3968 Mbps. PIM-SM memberikan nilai delay 9,035 ms, packet loss nol persen, throughput 0,3965 Mbps. Untuk penambahan background TCP sebesar 90% dari bandwidth link jaringan dengan rate video 384Kbps; BIDIR-PIM memberikan nilai delay 9,612 ms, packet loss 0,83%, throughput 0,3805 Mbps. PIM-SM memberikan nilai delay 9,526 ms, packet loss 0 persen, throughput 0,3797 Mbps.Kata Kunci : IP-Multicast, PIM-SM, BIDIR-PIM.ABSTRACT: Bidirectional PIM (BIDIR-PIM) is a variant of PIM Sparse-Mode (PIM-SM) that builds bidirectional shared trees connecting multicast sources and receivers. In the process of distribution of multicast traffic from sources, PIM-SM contained encapsulation process or the process of sending PIM Registering Packets that require significant process, bandwidth, and delay overheads and PIM-SM uses source-specific state which requires additional protocol and memory. While BIDIR-PIM regardless of the encapsulation process and from source-specific state.<br><br>BIDIR-PIM will be simulated into the TCP / IP intradomain multicast network. Its performance will be analyzed and compared with PIM-SM in handling the real-time traffic.<br><br>The results are, for bandwidth link variation; BIDIR-PIM gives 28.2329 ms average delay, zero percent packet loss, 0.1316 Mbps average throughput. PIM-SM gives 28.1079 ms average delay, zero percent packet loss, 0.1311 Mbps average throughput. For multicast receivers number variation; BIDIR-PIM gives 28.1742 ms maximum delay, zero percent packet loss, 0.1273 Mbps average throughput. PIM-SM gives 28.1096 ms maximum delay, zero percent packet loss, 0.1272 Mbps average throughput. For video rate changes to 384 Kbps; BIDIR-PIM gives 9.054 ms average delay, zero percent packet loss, 0.3968 Mbps average throughput. PIM-SM gives 9.035 ms average delay, zero percent packet loss, 0.3965 Mbps average throughput. With the 90% TCP background traffic addition of bandwidth link and 384 Kbps video rate; BIDIR-PIM gives 9.612 ms average delay, 0.83% packet loss, 0.3805 Mbps average throughput. PIM-SM gives 9.d526 ms average delay, zero percent packet loss, 0.3797 Mbps average throughput.Keyword: IP-Multicast, PIM-SM, BIDIR-PIM.

Koleksi & Sirkulasi

Tersedia 1 dari total 1 Koleksi

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama Andrew Fransisco Jocom
Jenis Perorangan
Penyunting Ida Wahidah, Sofia Naning Hertiana
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom
Kota Bandung
Tahun 2011

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi