IMPLEMENTASI DAN ANALISIS PERFORMANSI SERVER APLIKASI MOBICENTS DENGAN WEBRTC

AHMAD ABDILLAH SIDDIQ

Informasi Dasar

128 kali
15.04.1566
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK

Teknologi telekomunikasi semakin berkembang pesat. Perkembangan pesat ini ditandai dengan lahirnya layanan komunikasi yang semakin beragam. Layanan yang beragam ini sangat dibutuhkan oleh user. Layanan komunikasi yang dibutuhkan sudah sampai pada layanan suara dan video. Selain keberagaman, tentulah juga layanan diharapkan memiliki kualitas sesuai standar dan dengan biaya yang murah. Layanan komunikasi suara dan video juga harus bersifat realtime dan reliable. Untuk memenuhi layanan komunikasi yang diinginkan tersebut, maka dari itu layanan perlu dikembangkan pada jaringan berbasis IP (Internet Protocol), yang kemudian layanan ini akan dilihat kualitasnya terhadap beberapa parameter. Dalam tugas akhir ini, mengimplementasikan sever aplikasi Mobicents yang mendukung layanan WebRTC. Server Mobicents sebagai server aplikasi yang berdiri sendiri, mampu mendukung layanan WebRTC. Komunikasi yang dilakukan memanfaatkan browser sebagai medianya. Kemudian dalam implementasinya, akan dilakukan pengiriman suara dan video antar client. Dari hasil tersebut, akan dianalisis performansi dari layanan WebRTC tersebut. Pada tugas akhir ini dilihat performansinya meliputi parameter QoS yaitu delay, jitter, throughput, dan packet loss dan parameter uji server seperti CPU usage dan memory usage. Dari hasil pengukuran didapat bahwa dengan variasi background traffic dari 0 Mbps sampai 80 Mbps yang diberikan, nilai rata-rata delay sebesar 5,3753254 ms, jitter sebesar 0,4697894 ms, throughput sebesar 275.567,2277 Bps dan packet loss sebesar 0,020305 %. Hasil yang didapat masih memenuhi standar ITU-T. Kemudian, hasil CPU usage tertinggi adalah 37,5 % pada saat proses start server dan hasil memory usage meningkat dari 17,88 % ke 30,7 %. Pada tugas akhir ini, juga dilakukan implementasi pada jaringan berbeda. Nilai QoS pada jaringan wired dan jaringan wireless tetap memenuhi standar ITU-T. Kata Kunci: WebRTC, Internet Protocol, Mobicents, QoS

Subjek

TELECOMMUNICATION ENGINEERING
 

Katalog

IMPLEMENTASI DAN ANALISIS PERFORMANSI SERVER APLIKASI MOBICENTS DENGAN WEBRTC
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

AHMAD ABDILLAH SIDDIQ
Perorangan
Rendy Munadi, Ratna Mayasari,
 

Penerbit

Universitas Telkom
 
2015

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini