Optimasi Penempatan Cryoprobe pada Simulasi Cryosurgery dengan Metode Volume Hingga menggunakan Analogi Medan Gaya

ROMADHONA FAJAR

Informasi Dasar

102 kali
16.04.683
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Cryosurgery adalah cara untuk mengikis suatu jaringan menggunakan suhu ekstrim yang sangat rendah dari suatu medium yang disuntikkan pada daerah target menggunakan suatu alat suntik bernama cryoprobe yang berjumlah 4 sampai 14 jarum pada satu alat. Secara konvensional penempatan konfigurasi (posisi dan jumlah cryoprobe) masih menggunakan metode trial and error dan pengalaman dari operator cryosurgery. Sehingga dibutuhkan suatu metode untuk mengoptimasi konfigurasi dari proses cryosurgery yang memaksimalkan pembekuan daerah target dan meminimalkan kerusakan di jaringan sehat (defect). Tugas akhir ini menghasilkan simulasi numerik berupa distribusi temperatur dan konfigurasi yang optimal untuk suatu daerah target. Perpindahan energi panas cryosurgery termasuk ke dalam Stefan Problem. Solusi numerik dari distribusi suhu didapatkan dengan menggunakan persamaan energi Bioheat Pennes dengan skema metode volume hingga (finite volume method atau disingkat FVM). Posisi optimal dari cryoprobe didapatkan dengan menerapkan analogi medan gaya pada cryoprobe oleh total daerah defect. Hasil simulasi testing menunjukkan dari keseluruhan konfigurasi yang diuji bahwa solusi optimal dari daerah target berupa lingkaran memiliki posisi yang mengikuti batas daerah target menggunakan 8 cryoprobe dengan defect 0.77% dan waktu simulasi 10.55 menit. Algoritma ini juga diujicobakan pada daerah kompleks dengan cara penempatan awal menggunakan hasil dari metode bubble packing dengan defect 7.27% selama 247.5 detik yang menghasilkan solusi optimal dengan defect 3.68% selama 238.5 detik. Dari hasil test case sebanyak 44 kasus dan analisis pada target dengan bentuk kompleks dapat disimpulkan bahwa analogi medan gaya dapat mengoptimasi posisi cryoprobe untuk suatu daerah target dengan signifikan.

Subjek

Optimization
 

Katalog

Optimasi Penempatan Cryoprobe pada Simulasi Cryosurgery dengan Metode Volume Hingga menggunakan Analogi Medan Gaya
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ROMADHONA FAJAR
Perorangan
Erwin Budi Setiawan
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2016

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini