ANALISIS KEBUTUHAN MAHASISWA PROGRAM MAGISTER TEKNIK INFORMATIKA DI UNIVERSITAS TELKOM MENGGUNAKAN INTEGRASI EDUQUAL DAN MODEL KANO

MUHAMMAD RIDWAN HAKIM

Informasi Dasar

112 kali
16.04.1664
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Kebutuhan lulusan di bidang teknologi informasi di pasar kerja industri Indonesia yang semakin besar menyebabkan banyak perguruan tinggi yang menawarkan program studi yang berkaitan dengan teknologi informasi. Salah satu program magister yang berkaitan dengan teknologi informasi yang ditawarkan oleh perguruan tinggi adalah Program Magister Teknik Informatika di Universitas Telkom. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan mahasiswa Program Magister Teknik Informatika di Universitas Telkom menggunakan integrasi EduQUAL dan Model Kano. Penelitian ini mengidentifikasi 38 atribut kebutuhan yang digunakan untuk mengukur kepuasan mahasiswa, kemudian atribut kebutuhan tersebut diklasifikasikan ke dalam kategori Kano, dan menghasilkan atribut kebutuhan yang perlu diprioritaskan dalam peningkatan kualitas pelayanan Program Magister Teknik Informatika di Universitas Telkom. Berdasarkan hasil pengolahan data kuesioner EduQUAL diperoleh 20 atribut kuat dan 18 atribut lemah. Selain itu, berdasarkan hasil pengolahan data kuesioner Kano diperoleh 29 atribut kebutuhan yang termasuk ke dalam kategori attractive, 4 atribut kebutuhan yang termasuk ke dalam kategori one-dimensional, dan 5 atribut kebutuhan yang termasuk ke dalam kategori indifferent. Kemudian dilakukan integrasi EduQUAL dan Model Kano sehingga didapatkan 31 atribut kebutuhan yang menjadi rekomendasi prioritas dalam peningkatan kualitas pelayanan Program Magister Teknik Informatika di Universitas Telkom.

Kata kunci: Kebutuhan, EduQUAL, Model Kano, Program Magister, Teknik Informatika

Subjek

MARKETING RESEARCH
 

Katalog

ANALISIS KEBUTUHAN MAHASISWA PROGRAM MAGISTER TEKNIK INFORMATIKA DI UNIVERSITAS TELKOM MENGGUNAKAN INTEGRASI EDUQUAL DAN MODEL KANO
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MUHAMMAD RIDWAN HAKIM
Perorangan
 
 

Penerbit

Universitas Telkom
 
2016

Koleksi

Kompetensi

  • IEG4R3 - MANAJEMEN HUBUNGAN PELANGGAN
  • IEG4S3 - RISET PEMASARAN
  • MUG2D3 - PROBABILITAS DAN STATISTIK
  • IEG4H4 - TUGAS AKHIR II
  • IEGCA3 - STRATEGI PEMASARAN
  • SEH2A3 - STATISTIKA INDUSTRI
  • IEH5B3 - ANALISIS STATISTIK
  • IEI2N2 - STATISTIKA INDUSTRI
  • IMI1B3 - ANALISIS STATISTIK

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini