Pembentukan Group Homogen pada Pembelajaran Kolaboratif Berbasis Semantic-Web

FATIH KHOIRUL UMAM

Informasi Dasar

115 kali
16.04.1923
620.007
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Dalam pembelajaran kolaboratif dibutuhkan otomatisasi dalam pembentukan kelompok untuk memudahkan pengajar dalam membentuk kelompok yang digunakan untuk meningkatkan interaksi antar anggota kelompok. Computer Support Group Formation (CSGF) dibutuhkan untuk mendukung dan mengimplementasikan pembentukan kelompok yang didasarkan dari kemiripan karakteristik anggota kelompok. Permasalahan yang muncul yaitu orphan students, dimana beberapa siswa tidak mendapatkan kelompok setelah pengelompokan dilakukan. Dari permasalahan tersebut maka pada penelitian tugas akhir ini penulis menyebarkan angket kepada para siswa yang berisi pertanyaan tentang delapan belas nilai kuantitatif yang dijadikan parameter dalam pembentukan kelompok yang kemudian dari hasil survey dibangun ontologi Students Profile dimana ontologi tersebut diinferensi untuk dibentuk kelompok-kelompok homogen. Teknik clustering yang digunakan yaitu algoritma clustering K-Means. Algortima ini sederhana dan mudah diimplementasikan. Hasil dari pengujian dan analisis pada penelitian ini menunjukkan bahwa dari hasil kuisioner yang telah disebar penulis dapat dirancang dan dibangun sebuah ontologi Students Profile. Untuk pembentukan kelompok, algoritma K-Means tidak menghasilkan orphan students dengan parameter k antara 7-13. Selain itu algoritma ini menghasilkan kelompok homogen pada beberapa cluster. Hal yang berpengaruh terhadap hasil kelompok dari algoritma clustering K-Means ini yaitu inisialisasi awal centroids dan parameter k yang tepat, karena dari pengujian didapatkan hasil bahwa terdapat hanya satu anggota dalam suatu cluster tertentu.

Subjek

Semantic web - programming
 

Katalog

Pembentukan Group Homogen pada Pembelajaran Kolaboratif Berbasis Semantic-Web
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

FATIH KHOIRUL UMAM
Perorangan
Dade Nurjanah
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2016

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini