Perancangan Penjaminan Mutu IT Telkom Menggunakan Metode Benchmarking

Anindita Ayu Primastya

Informasi Dasar

133 kali
112060037
004
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Institut Teknologi Telkom (IT Telkom) merupakan salah satu penyedia pendidikan tinggi yang ada di Indonesia. Sebagai perguruan tinggi, IT Telkom turut berperan besar terhadap kemajuan pembangunan negara. Oleh karena itu, penjaminan mutu layanan pendidikan merupakan sesuatu yang penting diterapkan. Penerapan sistem penjaminan mutu di IT Telkom telah dimulai dari tahun 2002 hingga sekarang. Namun, masih ditemukan beberapa kekurangsesuaian perancangan sistem tersebut dengan standar yang dikeluarkan oleh Dikti terutama pada sistem SPME dan PDPT yang tidak terintegrasi dengan baik sehingga diperlukan perancangan ulang SPMI IT Telkom yang mengakomodasi kedua sistem komponen SPMPT tersebut.
Dalam merancang Sistem Penjaminan Mutu IT Telkom, data yang digunakan antara lain data eksisting; data benchmarking dari Sistem Penjaminan Mutu UII, UGM, dan UBINUS; standar Akreditasi Program Studi dan Institusi; serta klausul ISO 9001:2008. Setelah didapatkan data tersebut, dilakukan analisis SWOT untuk menganalisis kondisi existing penjaminan mutu IT Telkom. Analisis yang selanjutnya dilakukan adalah analisis benchmarking dengan mengacu pada hasil analisis SWOT sehingga didapatkan rancangan yang sesuai dengan kebutuhan IT Telkom. Hasil benchmarking terdiri dari usulan struktur organisasi Bagian Penjaminan Mutu dan Siklus Penjaminan Mutu. Integrasi antara standar akreditasi dengan klausul ISO 9001:2008 menggunakan analisis Standar Akreditasi Institusi dan Prodi serta klausul ISO 90001:2008 yang telah disesuaikan dengan IWA 2:2007 akan menghasilkan indikatorindikator mutu yang harus dikendalikan.
Rancangan yang diusulkan yaitu (1) Struktur organisasi Bagian Penjaminan Mutu baik secara struktural maupun fungsional mutu dengan melibatkan peran dari masingmasing Fakultas yang ada di IT Telkom. (2) Siklus Penjaminan Mutu yang disesuaikan dengan model PDCA berbasis ISO 9001:2008 demi tercapainya continuous improvement. (3) Indikator mutu yang terdiri dari butir-butir mutu yang terintegrasi antara standar Akreditasi dan persyaratan ISO 9001:2008 beserta dokumen yang dipersyaratkan dari kedua standar mutu tersebut. Rancangan ini bertujuan untuk menjamin mutu IT Telkom baik dari segi akademik maupun non akademik sehingga dapat mewujudkan kondisi IT Telkom yang lebih baik. Sistem Penjaminan Mutu Perguruan Tinggi, Benchmarking

Subjek

PLANNING MANAGEMENT
 

Katalog

Perancangan Penjaminan Mutu IT Telkom Menggunakan Metode Benchmarking
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Anindita Ayu Primastya
Perorangan
Sri Widaningrum, Ir. MT.; -
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2010

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini