SIMULASI DESAIN HASIL USULAN PERANCANGAN KONSEP KONTAINER PLASTIK PADA PERUSAHAAN RITEL MENGGUNAKAN FINITE-ELEMENT ANALYSIS METHOD DAN MOTION STUDY PADA SOFTWARE SOLIDWORKS 2012 EDUCATION EDITION

Althofulkarim Zahid

Informasi Dasar

117 kali
112090144
658.5
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Bisnis ritel di kota Bandung telah berkembang dengan luas sehingga dapat ditemui di hampir penjuru kota. PT XYZ adalah merupakan salah satu perusahaan yang menjalankan bisnis waralaba swalayan yang mendistribusikan berbagai produk dari pangan hingga sandang. Pengendalian persediaan PT XYZ ke geraigerai ritelnya dilakukan dengan melakukan pengiriman barang-barang dengan dikemas ke dalam kontainer plastik. Tiap kontainer plastik memiliki bobot berkisar antara 11 kg hingga 30 kg. Jumlah kontainer plastik yang dipesan tiap gerai rata-rata hingga ? 20 buah.

Desain baru alat penanganan bahan yakni kontainer plastik yang telah didesain pada penelitian sebelumnya yang bertujuan agar desain meminimasi keluhan musculoskeletal masih belum melalui simulasi kelayakan desain. Sehingga pada penelitian kali ini akan disimulasikan kelayakan desainnya menggunakan finiteelement analysis method dan motion study pada software Solidworks 2012 Education Edition.

Desain baru usulan penelitian sebelumnya telah melalui serangkaian pengamatan dari hasil simulasi di software Solidworks 2012 Education Edition. Maka diperoleh hasil bahwa desain telah didesain ulang untuk menghilangkan interferensi antar komponen yang menyebabkan desain tidak bisa dibuka/ditutup dengan baik. Selain itu, jumlah komponen per produk kontainer plastik dikurangi dari yang kondisi eksisting terdiri dari 11 komponen menjadi 5 komponen. Desain usulan menghilangkan fitur roda karena fungsi roda pada desain eksisting mengalami kegagalan fungsi saat disimulasikan dengan motion analysis study. Kemudian desain usulan juga telah berhasil disimulasikan terhadap aksi gaya yang beraksi akibat tekanan dari tumpukan kontainer plastik lainnya dengan finite-element analysis methode yang ada di software Solidworks 2012 Education Edition.

Perancangan produk, FEA, finite-element analysis, motion study, Solidworks 2012 Education Edition, kontainer plastik.

Subjek

PRODUCTION MANAGEMENT
 

Katalog

SIMULASI DESAIN HASIL USULAN PERANCANGAN KONSEP KONTAINER PLASTIK PADA PERUSAHAAN RITEL MENGGUNAKAN FINITE-ELEMENT ANALYSIS METHOD DAN MOTION STUDY PADA SOFTWARE SOLIDWORKS 2012 EDUCATION EDITION
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Althofulkarim Zahid
Perorangan
Rino Andias Anugraha, ST., MM; M.Nashir Ardiansyah, ST., MT
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2013

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini