Narkotika adalah suatu obat atau zat alami, sintetis yang dapat menyebabkan
turunnya kesadaran, menghilangkan atau mengurangi hilang rasa atau nyeri dan
perubahan kesadaran yang menimbulkan ketergantungna akan zat tersebut secara
terus menerus. Contoh narkotika yang terkenal adalah seperti ganja, heroin, kokain,
morfin, amfetamin, dan lain-lain. Pengertian narkotika menurut Undang-undang /
UU No. 22 tahun 1997. Namun masih banyak orang-orang yang masih
menggunakan narkotika dengan berbagai alasan tertentu. Salah satunya daerah
Lombok khususnya di Gili Trawangan yang masih banyak menggunakan dan
mengedarkan narkoba disana dari data BNN Gili Trawangan menjadi salah satu
daerah yang masih tinggi akan pengguna dan pengedar disana terlebih lagi disana
adalah tempat pariwisata yang cukup diminati oleh wisatawan asing maupun
wisatawan lokal. Oleh sebab itu penulis tertarik untuk mengangkat fenomena ini
kedalam sebuah film dokumenter dengan durasi 16 menit. Film ini dibuat dengan
menggunakan kamera 60D untuk mendukung gambar dan sound agar telihat lebih
jelas dan mendukung gambar yang tajam, serta tentunya dengan dukungan
teknologi FULL HD
Kata Kunci: Film Dokumenter, Narkoba, Biografi, Kesadaran Sosial, BNN,
Lombok, Indonesia.