ANALISIS KELAYAKAN BISNIS STARTUP CUCI MOBIL DAN MOTOR DI KOTA TANGERANG SELATAN

ELSA WAHYU HARLIANA

Informasi Dasar

223 kali
19.04.3978
658.404 1
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Bisnis cuci mobil dan motor di Kota Tangerang Selatan merupakan suatu usaha dibidang jasa pencucian kendaraan bermotor. Pemikiran ide bisnis ini timbul karena perkembangan jumlah kendaraan di kota Tangerang Selatan dan banyaknya pemilik kendaraan membersihkan kendaraan mereka di berbagai tempat pencucian. Bisnis ini merupakan bisnis cuci mobil dan motor berbasis offline dan online booking dengan menggunakan media sosial berupa Instagram dan Whastapp. Terdapat dua jenis service yang ditawarkan yaitu service regular dan layanan kerumah konsumen. Karena akan didirikan sebuah bisnis baru, studi kelayakan bisnis harus dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah bisnis ini layak untuk dijalankan apabila ditinjau dari aspek pasar, aspek teknis, dan aspek finansial. Berdasarkan hasil pengumpulan data dan dilakukan pengolahan data pasar dengan melakukan penyebaran kuesioner, diperoleh persentase untuk cuci mobil service regular, cuci motor service regular, cuci mobil layanan kerumah konsumen dan cuci motor layanan kerumah konsumen. Persentase pasar potensial sebesar 90%,89%,89%,90% dan pasar tersedia sebesar 87%,92%,87%,89%. Pasar sasaran sebesar 1% dari pasar tersedia. Analisis aspek teknis dilakukan untuk melihat pemasukan dan pengeluaran yang terjadi pada bisnis dalam periode 5 tahun mendatang. Hasil dari perhitungan aspek finansial, diperoleh nilai Net Present Value (NPV) sebesar Rp. 131.184.773, nilai Internal Rate of Return (IRR) sebesar 25% dan nilai Payback Period (PBP) sebesar 4,38 tahun. Karena nilai IRR lebih besar dari nilai MARR yaitu 10,25% dan nilai NPV lebih besar dari 0, maka bisnis cuci mobil dan motor di Kota Tangerang Selatan pada penelitian ini layak untuk dijalankan. Kata Kunci: Cuci Mobil dan Motor di Kota Tangerang Selatan, Analisis Kelayakan, NPV, IRR, PBP

Subjek

Feasibility study
 

Katalog

ANALISIS KELAYAKAN BISNIS STARTUP CUCI MOBIL DAN MOTOR DI KOTA TANGERANG SELATAN
 
 
Bahasa Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ELSA WAHYU HARLIANA
Perorangan
Endang Chumaidiyah, Anton Abdulbasah Kamil
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Industri
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

  • IEG3A3 - AKUNTANSI BIAYA
  • IEH3I3 - ANALISIS KELAYAKAN USAHA
  • IE2323 - EKONOMI TEKNIK
  • IEH2K2 - PENGANTAR ILMU EKONOMI
  • IEI2C2 - PENGANTAR ILMU EKONOMI

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini