PENGARUH ISLAMIC LEADERSHIP DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI GRUP SYAAMIL

RIZA ZACHARIAS

Informasi Dasar

162 kali
23.05.247
658
Karya Ilmiah - Thesis (S2) - Reference

Perusahaan percetakan dan publishing merupakan kategori bisnis yang tidak termasuk ke dalam kategori perusahaan yang boleh menjalankan operasional dimasa pandemi. Para pimpinan perusahaan harus mengambil keputusan krusial dalam situasi tersebut. Salah satu keputusan yang diambil adalah melakukan pemotongan gaji karyawan. Namun dengan kebijakan tersebut, Syaamil Quran justru tidak mengalami penurunan kinerja, bahkan mengalami kenaikan signifikan.

Dalam penerapan beberapa keputusan yang krusial, pemimpin perusahaan memiliki peran yang sangat berpengaruh. Penerapan model kepemimpinan pun memiliki peran yang sama pentingnya agar dapat mendorong motivasi dan kinerja karyawan. Sesuai visi perusahaan grup Syaamil yang mengedepankan nilai-nilai islami, Islamic Leadership dipilih sebagai model kepemimpinan dalam perusahaan.

  Penyusunan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan Islamic Leadership di dalam perusahaan dapat memengaruhi kinerja karyawan (di grup Syaamil khususnya), dimana selain Islamic Leadership, juga ada faktor lain yang hendak diteliti, terkait seperti apa pengaruh motivasi yang terdiri atas motivasi ekstrinsik dan intrinsik, terhadap kinerja karyawan di grup Syaamil, dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif. Penelitian ini dilakukan dengan mencari dan mengolah data, dengan cara menyebarkan kuesioner terhadap 183 orang karyawan grup Syaamil. Sampling yang dilakukan menggunakan sampling jenuh. Data dianalisis menggunakan analisis deskriptif serta analisis jalur, dan uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan Statistical Product and Service Solutions (SPSS).

Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa penerapan nilai variabel Islamic Leadership pada grup Syaamil memiliki skor sangat tinggi, yaitu 85,74%. Nilai tersebut menggambarkan bahwa responden merasakan penerapan nilai-nilai Islamic Leadership dalam perusahaan. Selain itu, nilai variabel motivasi diperoleh sebesar 82,76%. Dari hasil pengolahan data juga diketahui bahwa nilai variabel kinerja karyawan pada grup Syaamil sebesar 79%.

Berdasarkan hasil pengolahan data, penerapan Islamic Leadership di grup Syaamil ternyata sangat berpengaruh terhadap motivasi karyawan, dan motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan.

Subjek

TALENT MANAGEMENT
 

Katalog

PENGARUH ISLAMIC LEADERSHIP DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI GRUP SYAAMIL
 
xiv,228.:il.;pdf file
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RIZA ZACHARIAS
Perorangan
Fetty Poerwita Sary
 

Penerbit

Universitas Telkom, S2 Manajemen
Bandung
2023

Koleksi

Kompetensi

  • EMI1M2 - KEPEMIMPINAN GLOBAL
  • MM320314 - TALENT MANAGEMENT

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini