Analisis Faktor yang Mempengaruhi Penggunaan Transaksi Digital Paylater Menggunakan Hedonic-Motivation System Adoption Model (HMSAM) - Dalam bentuk buku karya ilmiah

MUHAMMAD ZAHWAN LATIF

Informasi Dasar

317 kali
24.04.1021
600
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Penggunaan metode transaksi digital paylater menjadi salah satu tren di era digitalisasi transaksi saat ini. Inovasi dalam penerapan penggunaan teknologi transaksi digital dapat menarik minat masyarakat karena memudahkan dalam melakukan transaksi digital. Untuk meningkatkan kepuasan pengguna yang akan berpengaruh terhadap continuance intention, penyedia layanan juga harus meningkatkan kualitas layanan yang diberikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi continuance intention transaksi digital paylater, yang berfokus pada individu berusia 18 tahun ke atas yang pernah melakukan transaksi digital paylater. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan Structural Equation Modeling dengan Partial Least Squares (SEM-PLS). Model yang digunakan adalah Hedonic-Motivation System Adoption Model (HMSAM) yang telah dimodifikasi dengan enam variabel utama yaitu perceived ease of use, curiosity, joy, control, satisfaction, dan continuance intention. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa uji hipotesis yang dilakukan untuk 6 dari 7 hipotesis menunjukkan nilai T-Statistics >1.96, nilai P-Values <0.05, dan nilai R-Square pada klasifikasi rendah dan sedang menunjukkan klasifikasi sedang dan kecil pengaruh Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Penggunaan Transaksi Digital Paylater Menggunakan Hedonic-Motivation System Adoption Model (HMSAM).

Subjek

TECHNOLOGICAL INNOVATION-ADOPTION
 

Katalog

Analisis Faktor yang Mempengaruhi Penggunaan Transaksi Digital Paylater Menggunakan Hedonic-Motivation System Adoption Model (HMSAM) - Dalam bentuk buku karya ilmiah
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MUHAMMAD ZAHWAN LATIF
Perorangan
Rio Guntur Utomo
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknologi Informasi
Bandung
2024

Koleksi

Kompetensi

  • CII4E4 - TUGAS AKHIR

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini