Kemajuan teknologi elektronika telah mendorong inovasi di bidang elektro medis, khususnya dalam pemantauan Tanda-Tanda Vital (TTV). Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan perangkat portabilitas yang dapat mengukur lima parameter utama secara terintegrasi, yaitu suhu tubuh, Blood Pressure (BP), Respiratory Rate (RR), Heart Rate (HR), dan Peripheral Oxygen Saturation (SpO2), menggunakan sinyal Photoplethysmography (PPG). Fokus penelitian ini adalah pada peningkatan akurasi pengukuran BP hingga 95%, RR hingga 95%, dan suhu tubuh hingga 98%. Sistem ini memanfaatkan sensor optik untuk sinyal PPG dan mikrokomputer sebagai pusat pengolahan data. Algoritma machine learning diterapkan untuk meningkatkan akurasi dalam analisis dan pengukuran
Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem ini mencapai akurasi lebih dari 95% pada semua parameter dibandingkan dengan alat standar komersial. Pengujian suhu tubuh mencapai akurasi 99%, dengan MAE sebesar ±0.2°C dan RMSE sebesar ±0.2°C. Estimasi nilai systolic dan diastolic menggunakan model Random Forest menghasilkan akurasi 96% dan 95%, dengan MAE dan RMSE yang memadai. Pengukuran RR juga mencapai akurasi 95%, dengan MAE ±0.9 bpm dan RMSE ±1.14 bpm.
Sistem ini dirancang untuk portabilitas dan memungkinkan pengukuran kelima parameter secara bersamaan, memudahkan penggunaan di mana saja. Dengan dukungan algoritma machine learning dan sensor canggih, perangkat ini diharapkan dapat memberikan solusi pemantauan kesehatan yang terintegrasi, akurat, dan praktis.