Abstarck
Penelitian ini bertujuan untuk merespons kebutuhan media pembelajaran yang interaktif bagi anak usia dini di taman kanak-kanak. Minimnya minat belajar anak disebabkan kurangnya media yang menyenangkan dan edukatif. Penelitian ini merancang boneka interaktif berbentuk sayuran untuk mendukung pembelajaran yang kreatif dan berbasis pengalaman. Metode yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan tahapan analisis, desain, pengembangan, dan pengujian di TK Telkom Buah Batu. Hasil pengujian menunjukkan bahwa boneka interaktif mampu meningkatkan minat belajar dan pemahaman anak tentang jenis sayuran serta nilai gizi.
Kata Kunci: boneka interaktif, anak usia dini, media pembelajaran, desain produk, sayuran