ABSTRAKSI: Pada saat ini telekomunikasi sudah menjadi hal yang sangat penting dalam kehidupan kita. Oleh karena itu, perkembangan akan teknologi ini sangatlah penting untuk lebih memudahkan kita dalam berkomunikasi. Tentunya dengan majunya teknologi telekomunikasi, maka ini akan berdampak juga pada teknologi lain, salah satunya yaitu telemetry (sistim pengukuran dan pemantauan jarak jauh). Oleh karena itu pengiriman informasi dalam telemetry dapat dilakukan secara wireline dan wireless.
Pada Tugas Akhir kali ini, dibuat suatu aplikasi yang dapat digunakan untuk memantau suhu di suatu ruangan. Aplikasi ini akan diaplikasikan dalam pemantauan suhu di ruangan server atau sentral. Jadi, seandainya ada kerusakan pada perangkat yang berada di dalam ruangan, maka kerusakan tersebut dapat dideteksi secara dini dari temperature ruangan tersebut. Temperatur yang abnormal dapat disebabkan karena adanya perangkat yang bekerja dengan tidak semestinya.
Dalam tugas akhir kali ini, J2SE menjadi program yang digunakan untuk membaca informasi yang dipancarkan dari sistem hardware (sensor) ke sebuah komputer yang dilengkapi dengan GSM module dengan sistem operasi yaitu windows melalui suatu pesan singkat (SMS) pada jaringan GSM. Dan data yang dikirim akan disimpan di dalam sebuah database MySQL. Setelah data tersimpan, maka Java akan menyajikan data tersebut ke bentuk grafik dan alarm. Pemantauan 2 parameter yang menjadi studi kasus dalam TA ini yaitu temperatur dan kelembaban. Dan J2SE berfungsi sebagai penerjemah dari bahasa mesin ke bahasa yang dapat kita mengerti melalui SMS yang kita dapat setelah pengiriman informasi dari hardware.
Hasil pada penelitian ini yaitu berupa notifikasi (SMS yang diubah ke dalam alarm) dan dapat juga berupa informasi dalam bentuk grafik untuk mengetahui kondisi ruangan tersebut baik dari temperatur dan kelembaban yang dimana sebagian besar hasil dari ini berupa sistem pemantauan akan situasi ruangan. Jadi kita dapat memantau ruangan tersebut tanpa harus menunggu dan dapat dilakukan kapan saja.Kata Kunci : Java 2 Standart Edition, MySQL, SMS, dan telemetryABSTRACT: At this time telecommunications has become very important thing in our lives. Therefore the development of this technology will be very important to make it more easier for us to communicate. Obviously with advances in telecommunications technology will impact also on other technologies. for example is telemetry (remote measurement and monitoring system). Therefore, the transmission of information in the telemetry can be done in wireline and wireless.
At this final project, created an application that can be used to monitor temperature in a room. This application will be applied inmonitoring the temperature in the room or a central server. So, ifthere is damage to the equipment inside the room, then thedamage can be detected early from the room temperature.Abnormal temperatures may be due to a device that worksimproperly.
In this final project, J2SE becomes the program which is used to read information that is emitted from hardware system (sensors) to a computer which is equipped with GSM module with Windows operating system via a short message which is called SMS on GSM networks. And the data sent will be stored in a database namely MySQL. After the data is stored, then Java will present the data to the graphical form and alarms form. Monitoring the two parameters that becomes cases in this final project that is the temperature and humidity. J2SE the function of J2SE here is as translator from machine language into language which can be understood by human or can be read through SMS that we received after the submission of information from the hardware.
The results in this final project is a notification (SMS which changed into alarm form) or a graph form information to determine the condition of the room temperature and humidity which most of the results is a monitoring system of the room circumstances. So we can monitor the room without having to wait and can be done anytime.Keyword: Java 2 Standard Edition, MySQL, SMS, and telemetry