ABSTRAKSI: Teknologi telekomunikasi tanpa kabel (wireless) dewasa ini berkembang dengan pesat. Sehingga memungkinkan banyak standar yang dimanfaatkan. Salah satunya adalah teknologi jaringan sensor tanpa kabel atau Wireless Sensor Network (WSN). WSN adalah jaringan tanpa kabel yang terdiri dari serangkaian node yang dilengkapi dengan sensor untuk memonitor serta mengumpulkan informasi dari lingkungan tempat sensor-sensor tersebut tersebar di suatu area dan saling terhubung
Penelitian yang dilakukan akhir-akhir ini adalah mengenai cara untuk mengatasi terbatasnya daya pada jaringan WSN. Salah satu mekanisme yang digunakan adalah dengan protokol greedy routing pada kondisi mobile node. Tugas akhir ini membahas mengenai pengaruh protokol greedy routing untuk mobile node pada performansi jaringan WSN berdasarkan pengaruh kecepatan node dan penambahan jumlah node, selain itu, pada penelitian ini juga dilihat pengaruh penambahan rate background traffic, serta perbandingan dengan jaringan WSN tanpa protokol greedy routing.
Dari hasil simulasi Tugas akhir ini diperoleh data bahwa protokol greedy routing mempunyai kinerja yang cukup buruk untuk jaringan WSN. Hal ini dikarenakan parameter performansi yang diperoleh cukup buruk ketika node bergerak dengan kecepatan hingga 4m/s, seperti packet loss rata-rata 76.0145575%. ditunjang dengan konsumsi daya yang kecil yaitu 6.438465278mW serta throughput rata-rata 54.98499167Kbps. Sedangkan pada penambahan rate background traffic hingga 100Kbps, packet loss rata-rata yang di dapat adalah 71.917% dengan konsumsi daya rata-rata 6.484mW serta throughput rata-rata 32.807Kbps.Kata Kunci : WSN, Greedy Routing, Mobile NodeABSTRACT: Nowadays wireless telecommunications technology is growing rapidly. Allowing many standard is used, One is technology Wireless Sensor Network (WSN). WSN is a wireless network that consists of a set of nodes which is equipped with sensors to monitor and collect information from the environment where the sensors are spread over an area and interconnected.
Research carried out recently is about how to overcome the limited power in WSN network. One mechanism used is a greedy routing protocol on the condition of the mobile node. This Final Task will discuss the influence of greedy routing protocol for mobile nodes on the network performance WSN node based on the influence of speed and increasing the number of nodes. In addition, this study will also take a look at the effect of adding background traffic, as well as comparison with WSN network without greedy routing protocol.
From the simulation result obtained that greedy routing protocol has a bad enough performance for WSN. It is because the obtained performance parameter is quite bad the node moves with velocity up to 4 m/s, like average packet loss 76.0145575% supported by little power consumed, that is 6.438465278 mW and average throughput is 54.98499167 Kbps. In adding rate background traffic is up to 100 Kbps, the obtained average packet loss is 71.917% with average power consumed 6.484 mW and average throughput 32.807 Kbps.Keyword: WSN, Greedy Routing, Mobile Node