ABSTRAKSI: Peningkatan jumlah pengguna teknologi seluler, semakin kompleksnya jaringan, dan parameter yang beragam di masa yang akan datang memerlukan strategi untuk mengelolanya. Self-Organizing Network (SON) adalah salah satu teknologi yang ditawarkan. Tujuan teknologi ini antara lain bisa menghemat biaya operational, menaikkan performansi dan proses yang dinamis pada suatu jaringan. Salah satu fitur SON adalah Self-Optimisation yang membuat suatu jaringan bisa otomatis menyesuaikan konfigurasinya setelah proses pengumpulan data dari User Equipments dan base station. Untuk parameter yang akan mengalami perubahan paling signifikan dalam Self-Optimisation salah satunya adalah cakupan dan kapasitas suatu cell. Saat ini salah satu kandidat yang akan digunakan untuk teknologi Self-Optimisation adalah Adaptive Antenna Systems yang memiliki parameter yang bisa berubah secara dinamis
Pada tugas akhir ini dilakukan analisis penggunaan Adaptive Antenna Systems yang dikombinasikan dengan algoritma heuristik sebagai kandidat Self- Optimisation pada 3G UMTS dengan tipe RadioPropagation Channel urban, sub urban,dan rural. Parameter yang dihasilkan adalah uniform pilot power dan konfigurasi tilting. Hasil pada tugas akhir ini dinyatakan dalam perbandingan alokasi pilot power di lingkungan radio propagasi yang berbeda. Selain itu performansi yang diukur adalah SINR dan throughput.
Dalam penelitian ini dihasilkan pilot power yang mampu turun di setiap penurunan nilai tilting. Selain itu algoritma heuristik mampu menyesuaikan nilainya berdasar lingkungan radio propagasinya. Pilot power yang dihasilkan untuk daerah urban bisa lebih kecil dibanding untuk daerah rural. Pada saat konfigurasi optimum untuk jumlah sel 12 buah nilai SINR meningkat 40% sampai 150% dan throughput meningkat sekitar 20%.Kata Kunci : Adaptive Antenna Systems, Algoritma heuristik, Self-OrganizingNetwork, Self-Optimization, WCDMA, RadioPropagation Channel.ABSTRACT: Increasing the number of users of mobile technology, complexity of networks, and the varied parameters in the future require a strategy to manage it. Self-Organizing Network (SON) is one of the main technology has to offered. The purpose of this technology among others could save on operational costs, increase performance and dynamic processing on a networks. One of the features from SON is Self-Optimisation that can make networks can automatically adjust its configuration after the process of collecting data from User Equipments and Base Station. For the parameters that will experience the most significant changes in the Self-Optimisation is one of them is the coverage and capacity of a cells. Currently one of the candidates that will be used for Self-Optimisation technology is Adaptive Antenna Systems that have a parameter that can change dynamically.
Analysis at this final project is the use of Adaptive Antenna Systems combined with a heuristic algorithm as a candidate on the Self-Optimisation of 3G UMTS by type RadioPropagation Channel are urban, suburban, and rural. The resulting parameters are uniform pilot power and tilting configuration. The results in this final project is expressed in the comparison of pilot power allocation of radio propagation in different environments. In addition performance is measured SINR and throughput.
In this research a pilot power that is able to decraese in any impairment of tilting. In addition heuristic algorithm capable of adjusting its value based on propagation radio environments. Pilot power that generated for urban areas can be smaller than for rural areas. At the optimum configuration for the number of cells 12 pieces SINR value increased 40% to 150% and throughput increased by about 20%.Keyword: Adaptive Antenna Systems, heuristic algorithm, Self-Organizing Network, Self-Optimization, WCDMA, RadioPropagation Channel.