ABSTRAKSI: Perkembangan teknologi wireless saat ini sedang berkembang pesat, salah satunya adalah teknologi LTE yang mempunyai kecepatan transfer data yang tinggi yaitu 100 Mbps pada sisi downlink dan 50 Mbps pada sisi uplink serta mampu mendukung semua aplikasi yang ada baik voice, data, video maupun IPTV.
Untuk mendukung teknologi tersebut, diperlukan sistem perangkat telekomunikasi yang baik untuk dapat memenuhi kebutuhan akan layanan yang diberikan. Salah satu perangkat yang mendukung adalah antena yang dapat beroperasi pada standar frekuensi yang telah ditentukan sesuai alokasi yang memilki gain yang cukup, arah pancar sesuai dan akurat, serta efisien.
Beberapa jurnal penelitian internasional terakhir ini, menyatakan bahwa teknik Multiple Input Multiple Output ( MIMO ) dapat meningkatkan performansi sistem komunikasi wireless. Sistem MIMO merupakan sistem komunikasi yang menggunakan multi-antenna baik di sisi transmitter maupun di sisi receiver
Pada tugas akhir ini, telah direalisasikan antena biquad MIMO 3x3 dengan menggunakan bahan lempengan kuningan yang telah memenuhi spesifikasi yang diharapkan. Dengan karakteristik performansi antena yang dihasilkan yaitu VSWR pada frekuensi tengah bernilai 1.156 ,return loss ≤ -10 dB, impedansi 46.786- j11.247 Ohm, kopling antar antena S12 = -20.837dB, S13 = -32.181 dB dan S23 = -21.784 dB, serta adanya penggunaan casing yang dapat berfungsi juga sebagai reflektor mampu menghasilkan gain sebesar 8.7 dB.
Kata Kunci : Antena Biquad , Mimo, LTEABSTRACT: The development of wireless technology is developing rapidly, one of which is the LTE technology that has high data transfer speeds of 100 MBps on the downlink and 50 Mbps on the uplink and can support all the applications either voice, data, video and IPTV.
To support these technologies, it needs a good system of telecommunications equipment to meet the need for services provided. Any device that supports is antenna that can operate at frequency standards that appropriate of allocation , gain is sufficient, appropriate direction and transmit accurate, and efficient. Several recent international research journals, suggests that the technique of Multiple Input Multiple Output (MIMO) can improve the performance of wireless communication systems. MIMO system is a communication system using multi-antenna in both transmitter side and receiver side.
In this final task, has realized a 3x3 MIMO antenna biquad using brass materials that meet the expected specifications. With the performance characteristics of the resulting antenna VSWR at center frequency is 1.156 GHz, return loss ≤ -10 dB, impedance 46 786- j11.247 Ohm, the coupling between element of antenna is S12 =-20.837dB, S13 = -32 181 dB S23 = -21 784 dB , by using casing as reflector antenna the available Gain of this antenna are able reach until 8,7 dBi.
Keyword: Biquad Antenna, Mimo, LTE