ANALISIS FAKTOR FAKTOR KESUKSESAN START-UP DIGITAL DI KOTA BANDUNG

RUDI HARDIANSYAH

Informasi Dasar

163 kali
19.04.3969
658.401 2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Fenomena Start-Up berbasis digital mulai bermunculan sejak fenomena buble dot-com pada periode 1998-2000. Start up digital di Indonesia berjumlah 1939 dan menduduki peringkat enam dunia sebagai negara dengan jumlah start up terbanyak. Menurut penelitian dari Center for Human Genetic Reseacrh (CHGR) jumlah start up digital pada tahun 2020 mencapai 13.000 start up. Namun, tingkat kegagalan start up cenderung sangat tinggi. Menurut penelitian dari seorang peneliti senior Harvad Business Scholl bernama Shikar Ghosh tingkat kegagalan start up digital mencapai 95%. Sementara menurut data dari salah satu incubator start up di Bandung, tingkat kegagalan start up digital mencapai 62,2%. Sebuah start-up dapat belajar pada kesuksesan start-up terdahulu sebagai acuan. Maka perlu diadakan uji validitasi faktor faktor yang menjadi kunci kesuksesan pada start-up digital pada pendahulu yang telah sukses. Selain perlu diadakan penyusunan strategi inkubator dalam membantu start up digital untuk mencapai kesuksesan. Dalam penelitian ini ada 11 faktor utama yang akan di analisis yakni lain (1) synergy, (2) product, (3) process, (4) managerial innovation, (5) communication, (6) culture, (7) experience, (8) information technology, (9) innovation skills, (10) funcitional skills, dan (11) implementation skills. Metode yang digunakan adalah wawancara mendalam dengan narasumber dari pihak incubator start up dan pihak start up digital yang telah dikategorikan sukses. Jumlah narasumber dalam penelitian ini adalah lima narumber dengan tiga dari pihak start up dan dua berasal dari pihak inkubator. Hasil penelitian menujukkan 10 dari 11 variabel yang diteliti merupakan faktor faktor yang berpengaruh dalam kesuksesan sebuah start up digital. Faktor yang tidak berpengaruh hanya faktor funcitional skills. Variabel yang dapat dibantu inkubator dalam menggapai kesuksesan start up antara lain (1) product, (2) process, (3) managerial innovation, (4) communication, (5) culture, (6) innovation skills, (7) implementation skills,(8) experience dan (9) funcitional skills

Subjek

STRATEGIC MANAGEMENT
 

Katalog

ANALISIS FAKTOR FAKTOR KESUKSESAN START-UP DIGITAL DI KOTA BANDUNG
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RUDI HARDIANSYAH
Perorangan
DODIE TRICAHYONO
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika)
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini