PERANCANGAN PROJECT MANAGEMENT OFFICE DENGAN MODEL SUPPORTIVE PADA BANDUNG TECHNO PARK

ARIEFTYARTO TAUFIQ RAMADHAN

Informasi Dasar

169 kali
21.04.3476
658.404
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Bandung Techno Park (BTP) merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dibidang kemajuan teknologi. Pada tahun 2021 hingga tahun 2022 Bandung Techno Park menjalankan sebuah proyek besar yaitu Digitalisasi Layanan Kampus XYZ, namun dalam pelaksanaan proyek masih banyak terkendala terkait manajemen proyeknya. Permasalahan yang terjadi ternyata jika dilihat dari akarnya yaitu tidak adanya unit Project Management Office (PMO). Sejauh ini semua proyek masih dikelola oleh seseorang yang memiliki fungsi serupa dengan unit Project Management Office. Dalam tugas akhir ini, akan dirancang sebuah Project Management Office yang sesuai dengan kebutuhan organisasi. Penilaian kebutuhan tersebut diselaraskan dengan karakteristik model PMO dan fungsinya yang didapatkan melalui wawancara dengan expert yang bersangkutan, menganalisis dokumen yang tersedia, dan melakukan observasi lapangan. Hasil dari wawancara tersebut yaitu dipergunakan untuk menentukan rancangan yang tepat. Lalu untuk hasil analisis dokumen digunakan untuk pembuatan dokumen proyek yang lebih baik. Selanjutnya tugas akhir ini akan menjelaskan delapan kebutuhan yang didapat dan solusi apa yang sesuai. Hasil dari analisis lapangan dan wawancara dengan expert mengarah kepada pembuatan PMO dengan model Supportive. Dengan begitu tugas akhir ini akan membuat usulan rancangan sesuai model tersebut dimana memuat kebutuhan PMO dari indikator P1 s/d P8 yang didalamnya berkaitan dengan usulan metode, pengelolaan proyek, dan dokumen penunjang. Setelah semuanya dinilai benar oleh pemilik masalah, maka dalam tugas akhir ini akan diusulkan urutan pengembangan fungsi-fungsi didalam PMO menurut tingkat urgensi nya. Setelah menentukan fungsi yang akan diperankan PMO dan urutan pengembangannya selanjutnya akan dibuat roadmap perencanaan pelaksanaan perancangan Project Management Office yang terdiri fase perencanaan, eksekusi, dan kontrol. Fase perencanaan diagendakan berjalan selama empat bulan dan eksekusi serta kontrol berjalan selama lima bulan yang mana durasi tersebut disesuaikan dengan kondisi organisasi saat ini.

Kata kunci — Bandung Techno Park, Project Management Office, Roadmap

Subjek

MANAJEMEN PROYEK
 

Katalog

PERANCANGAN PROJECT MANAGEMENT OFFICE DENGAN MODEL SUPPORTIVE PADA BANDUNG TECHNO PARK
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ARIEFTYARTO TAUFIQ RAMADHAN
Perorangan
Devi Pratami, G.N. Sandhy Widyasthana,
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Industri
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini